Barangsiapa menikah, maka ia telah melengkapi separuh imannya. Dan hendaklah ia bertakwa kepada Allah dalam memelihara yang separuhnya lagi.
[HR. Ath-Thabrani dalam Mu’jamul Ausath (no. 7643, 8789), hadits hasan]
Saya kira, teman-teman yang membaca judul di atas pasti mengerti asal mulanya, ya. Yups, itu saya ambil dari hashtag #EnergyOfAkad yang terdapat di instagram Syahrini pasca pernikahannya dengan Reino Barack (27/02/2019) di Masjid Camii Tokyo, Jepang. Sebuah frasa yang gue banget. Saya pernah merasakan energinya, bahkan hingga hari ini.
Masih terbayang suasana saat akad nikah kami digelar. Pagi itu, Masjid Nurul Islam di Mukakuning, Batam cukup ramai dipadati para undangan. Saya masih teringat juga irama detak jantung yang kian cepat saat ijab kabul terucap (27/11/2005). Tuh, tanggal nikahnya sama dengan Syahreino, hihi.
Syahreino: Behind the Scene
Sebelum membicarakan tentang Energy of Akad versi saya, boleh dong saya mengulas tentang peristiwa pernikahan Syahrini-Reino yang menjadi perbincangan hangat beberapa hari ini. Anggap saja saya sedang menulis tentang tetangga. Iyes, blogger kan tetangganya artis. Mayoritas artis aktif di instagram, blogger juga. Yekan? 😎 *pede aja lagi...
Berawal dari status seorang seleb facebook sekaligus famous blogger yang ternyata menjadi penggemar Princess Syahrini. Inisialnya Mbak JD. Tebak sendiri ya, hehe...
Biasanya saya memang menyimak status-status si Mbak ini karena tulisannya keren, berbasis data, tapi ada bumbu kocaknya juga. Segar. Beliau ini memang lifestyle blogger; menulis apa saja mulai dari dunia perpolitikan sampai hiburan. Ceritanya, beliau salut dengan totalitas Syahrini di dunia entertainment, termasuk cara kalem Sang Incess menanggapi para haters; Emotional Quotient-nya oke.
Wah, selama ini saya hanya sekadar tahu bahwa Syahrini adalah artis yang penampilannya glamour dan centil. Sebagian orang bilang dia suka pamer. Gara-gara Mbak JD, saya jadi kepo tentang seorang Syahrini. Mengapa sampai Reino Barack memilihnya, ya?
Serasi 👍🏻 |
Setiap rasa kepo harus disalurkan dengan mencari tahu sendiri agar mendapat info valid. Pastinya hanya sebatas membaca berbagai artikel di media online, menonton channel berita resmi di youtube, dan stalking instagram Syahrini. Tidak mungkin ketemu orangnya langsung dong, ya. Maka selama dua hari dua malam saya mencari tahu tentang sosok Syahrini yang sebenarnya. *Terniat banget 😛
Hasilnya, ternyata Syahrini ini memang memiliki apa yang seharusnya dimiliki seorang entertainer. Suaranya cukup bagus -walaupun tidak secetar Tiga Diva- dan mampu memeriahkan suasana. Setahu saya, tidak banyak penyanyi yang bisa melucu seperti dia. Ditambah pula dengan memiliki tim manajemen yang kompak. Gimmick semacam alhamdulillah ya, cetar membahana, atau maju mundur cantik adalah strategi jitu untuk branding dirinya.
Tentang penampilannya yang glamour, ya iya laah... Dia jadi brand ambassador dan high level influencer. Apa yang tampil di akun instagramnya adalah dalam rangka pekerjaan dan hobi travellingnya. Saya saja saat meng-endorse produk di instagram berusaha untuk tampil lebih rapi dari biasanya. Pun para penghuni instagram yang bukan public figure, pasti mengunggah foto-foto dengan penampilan terbaiknya. Betul?
Di luar dunia hiburan, dia adalah sosok yang ramah, dibesarkan di lingkungan yang cukup agamis, dan dikenal dermawan. Belakangan, dia mulai mengikuti Kajian Musawarah, sebuah kajian untuk para artis. Saya kira ini juga menjadi nilai plusnya. Kekurangannya pasti ada. Manusiawi lah. Tapi saya kira daya tariknya lebih kuat.
Sedangkan gosip yang menyebut dia adalah istri simpanan ternyata hanya beredar di kalangan netizen dan paranormal. 😐 Tidak terbukti nyata muncul dalam berita resmi. Tentu bukan tugas saya mengorek-ngorek apa yang tidak tampak di permukaan, bukan?
Setelah menyimak youtube yang berisi kunjungan Syahrini ke sebuah pesantren tahfizh yang membuat saya menangis, saya menggerakkan jempol untuk menjadi follower instagramnya. Sorry for unknowing deeper about you before, Dear.
Insya Allah, Syahrini adalah orang baik yang bisa melakukan banyak kebaikan via popularitas dan hartanya. Apa yang ditulis Mbak JD ternyata benar. 👍
Mungkin hal-hal di atas yang membuat seorang Reino Barack memilih Syahrini untuk menjadi istrinya dalam waktu singkat. Pastinya hanya dia dan Allah yang tahu alasan tepatnya.
Bagi sebagian orang ini mengejutkan. Big boss di Global Mediacom dan MNC New Media ini dulu bahkan tidak menjanjikan pernikahan sejak awal berpacaran dengan Luna Maya. Saat itu, dia berkata bahwa pernikahan itu adalah konsep hidup yang rumit dan ia mungkin baru siap di usia 38 tahun.
Ternyata Reino menemukan belahan jiwanya di usia 34 tahun. Jodohnya ternyata tidak jauh-jauh, dari kalangan artis sebagaimana mantan kekasihnya dulu. Tapi karena tidak jauh itulah terjadi kehebohan yang bisingnya mungkin bisa menyaingi ributnya para pendukung capres. #ehh 😅
Membaca Pernikahan Tak Biasa
Jujur, saya belum pernah sekepo ini terhadap pernikahan artis sebelumnya. Lanjut, ah... Toh saya juga sedang membaca. Bukan buku memang. Tapi membaca sebuah peristiwa tentang sebuah konsep pernikahan artis yang tak biasa. Ini bak novel bergenre romance yang tokoh-tokohnya hidup.
Banyak pelajaran yang bisa diambil dari proses menuju hari-H pernikahan, pas hari-H, dan setelahnya. Insya Allah, ini saya tulis dengan husnuzan, berdasarkan apa yang saya baca dan saya lihat dari sumber resmi (wawancara di youtube dan portal berita resmi). Emoh ah menyimak akun gosip lambe turah dkk. Idih 😒
1. Jangan Terlalu Mencintai
Kehebohannya dimulai dari postingan instastory Luna Maya: Makan teman lagi hits. Rupanya Luna sedang galau. Di sebuah tayangan infotainment dia pernah berpendapat tentang etika pertemanan. Menurutnya siapapun temannya tidak boleh mendekati mantan pacarnya. Lho...
Singkat kata, tertuduhlah Syahrini sebagai teman yang menikung teman sendiri. Padahal Luna dan Reino sudah lama putus sebelum Reino mendekati Syahrini. Walaupun akhirnya instastory itu dihapus, fans Luna garis keras sudah terlanjur melancarkan serangan. (Mungkin) ditambah juga dengan para haters abadi Syahrini yang seperti mendapat celah.
Bertubi-tubi komentar mengerikan saya dapati di instagram Syahrini. Mulai dari body shaming sampai sumpah serapah yang tidak pantas bertebaran di sana. Padahal di saat yang sama, sepertinya Luna sudah mulai menyadari bahwa dia sudah terlalu mencintai Reino yang kadar cintanya tidak sedalam dirinya. Instastory-nya berbicara lagi. Ya, terlalu cinta adalah sebuah kesalahan yang berbuah luka sebab belum ada akad nikah yang mengikat keduanya.
Unggahan instastory Luna |
Pun dia juga memposting rasa terima kasih dan permohonan maaf atas kesalahannya pada Reino Barack di feed instagramnya. Ini sudah dihapus juga. Menurut saya, sepertinya Luna mulai belajar ikhlas dan berusaha melepaskan.
2. Jangan Berlebihan Membenci
Cerita terus berlanjut pada panggung SCTV Awards 2018 (30/11/2018). Sang MC, Andhika Pratama mengajukan pertanyaan di jeda waktu menyanyi. Sebuah pertanyaan bernada menggoda apakah benar Syahrini punya hubungan spesial dengan Reino Barack. Syahrini keberatan menjawabnya.
Andhika terus mengejar, "Teteh takut dibilang teman makan teman, ya?"
Syahrini rupanya merasa terganggu dengan kekepoan Andhika, lantas menjawab, "Ngaku-ngaku teman kali."
Menurut saya, Syahrini menjawab seperti itu untuk mengelak tuduhan yang beredar di luar sana. Dia hanya berusaha defensif, bukan sengaja membuat pernyataan. Khilaf memang.
Wuih, semakin sadis saja cacian para haters. Syahrini dituduh tidak mengakui Luna sebagai temannya. Padahal jejak digital menunjukkan bahwa Syahrini dan Luna pernah beberapa kali bersama dalam sebuah agenda. Syahrini dianggap tidak peduli perasaan teman hanya demi bisa cepat menikah.
Para awak media pun heboh mencari Reino Barack yang biasanya susah sekali ditemui. Akhirnya Reino buka suara bahwa kedekatannya dengan Syahrini adalah sebuah kewajaran karena sama-sama single. Istilah 'teman makan teman' itu konyol menurut Reino. Dia sudah putus dengan Luna, pun menurutnya Syahrini dan Luna hanya sekadar teman biasa, bukan teman akrab.
pixabay |
Seharusnya clear, kan? Ternyata tidak, Saudara-saudara. Hiks... Bencinya para haters pada Syahrini mah lanjut teruuus. Saya mengetik sambil gemas sendiri ini. Apa sih enaknya membenci bertubi-tubi? Padahal sebenernya para haters ini kenal Syahrini pun tidak. Hanya tahu info melalui media dan akun gosip instagram yang sering memanas-manasi itu.
Karena para haters ini adalah saudara setanah air, saya prihatin, dong. Gini amat yak netijen yang jadi harapan bangsa dan negara. Guys, silakan tidak menyukai seseorang. Tapi kalau saya sih berusaha tidak suka dari segi perbuatannya, bukan orangnya. Sebab, setiap orang berhak dan bisa berubah lebih baik, insya Allah.
Saya sendiri walaupun sekarang jadi anggota BEFI alias Barisan Emak Follower Incess, tetap salut dengan Luna. Sebelum ribut-ribut ini, saya bahkan memposting sosok Luna di akun instagram saya untuk mengulas filmnya "Insya Allah Sah 2". Aktingnya bagus dan bikin baper di situ.
Saya juga menjagokan dia sebagai pemenang di Indonesia Movie Actors (IMA) Awards 2019 yang digelar tanggal 14 Maret 2019 nanti. FYI, Luna Maya menjadi salah satu nominator Pemeran Utama Wanita Terbaik berkat aktingnya yang bikin ngeri di film Suzzanna Bernapas dalam Kubur.
Saya salut dengan perjuangan Luna untuk bangkit lagi pasca keterpurukan karena 'kasusnya' yang dulu. Tapi saya menyayangkan perbuatannya mengunggah instastory seperti di atas. Sebuah tuduhan yang menjadi viral dan berujung pertanyaan Andhika seperti di atas.
Nah, rasa salut tetap bisa berdampingan dengan ketidaksetujuan perbuatan. Tidak harus benci setengah mati, gitu loh...
3. Bahayanya Penyakit Hati
Setelah Syahrini dan Reino diberitakan resmi menikah, saya kira hawanya akan kembali adem. Lha wong sudah nikah, gitu lho. Mau diapain? Berarti mereka memang jodoh dan itu pasti atas takdir Allah Swt. Ternyata, masih rameee...
Saya tentu saja menunggu foto akad nikah mereka di instagram, dong. Yang diunggah pasangan itu kali pertama ternyata tulisan basmalah, hamdalah, salawat nabi, dan doa suami untuk istrinya. Saya sungguh terharu, tapi tidak dengan sebagian netijen. Masih saja bersumpah serapah, bahkan ada yang mendoakan agar pasangan tersebut cepat bercerai.
Duh, saya istighfar berkali-kali. Ini namanya kebencian sudah meningkat menjadi iri dan dengki. Ya, keduanya adalah penyakit hati yang berbahaya untuk kesehatan iman. Orang yang iri itu tidak suka jika orang lain mendapatkan kebahagiaan. Sedangkan orang yang dengki lebih parah lagi. Selain tidak suka orang lain bahagia, dia juga berharap agar kebahagiaan itu hilang dari orang yang dibencinya. Naudzubillah...
Saya percaya bahwa setiap ketikan jari kita ada pertanggungjawabannya kelak. Entahlah dengan mereka yang bahkan tidak bisa menahan diri barang sebentar saja. Bahkan gambar yang berisi kalimat Allah dan salawat kepada Rasul pun sepertinya tidak membuat mereka 'sungkan'. 😢
Tidakkah mereka tahu bahwa orang yang menikah itu adalah 1 diantaranya 3 golongan yang berhak mendapat pertolongan Allah Swt?
Ada tiga golongan manusia yang berhak mendapat pertolongan Allah: (1) mujahid fi sabilillah (orang yang berjihad di jalan Allah), (2) budak yang menebus dirinya supaya merdeka, dan (3) orang yang menikah karena ingin memelihara kehormatannya.
[Hadits hasan, diriwayatkan oleh Imam Ahmad (II/251, 437)]
Masih berharap sih para netijen ini hanya iri dengki di dunia maya. Karena saya tidak yakin mereka akan berani memaki-maki Syahrini-Reino jika bertemu betulan. Hayolooh...
Sebenernya rumus 'orang biasa' seperti kita terhadap para artis itu sederhana: jika suka silakan cari info tentang mereka, jadi follower instagramnya, bahkan mungkin membeli tiket konser atau film yang dibintangi mereka. Jika tidak suka, ya tidak perlu mampir-mampir instagramnya hanya untuk menghujat terus-menerus dan menanam bibit dengki di hati.
Deddy Corbuzier pernah berkata pada program TV Hitam Putih, "If you don't like me and still watch everything I do, you are a fan." 😉
4. Setelah Move On, Lanjut Move Up
Di dalam aturan Islam, untuk menjemput jodoh adalah melalui ta'aruf dan tidak mengenal istilah pacaran. Jika masih bersikeras pacaran, tentu ada konsekuensinya. Secara syariat, ada dosa yang dibuat. Secara psikologis, harus siap sakit hati karena putus cinta.
pixabay |
Agar tidak sakit hati berkepanjangan, seseorang yang baru putus cinta harus segera move on; melupakan mantan dan segala kenangan tentangnya dengan tetap yakin akan ada penggantinya. Sayangnya, Luna Maya termasuk yang susah move on dari Reino.
Setelah mereka putus di pertengahan 2018, Luna pernah membujuk Reino berkali-kali untuk menemani liburan ke Bangkok pada momen ulang tahunnya. Awalnya Reino tidak mau, tapi akhirnya bersedia. Statusnya sudah teman biasa tentunya.
Reino sudah zero feeling, tapi Luna rupanya masih mencintai Reino. Itu diungkapkannya saat diwawancari Boy William pada channel youtube Nebeng Boy. "I do still love him," katanya. Nah loh...
Tiap orang memang berbeda-beda proses move on-nya. Perempuan cenderung memakai perasaan, sementara laki-laki biasanya lebih mengandalkan logika. Tidak heran jika Reino dalam hal ini sudah lebih dahulu move on, bahkan dia sudah melakukan move up.
Ada yang belum tahu istilah move up? Inilah perbedaannya dengan move on.
Move on adalah berpindah dari satu hati ke hati yang lain. Sedangkan move up adalah berpindah dari satu hati ke Sang Pemilik Hati. Ketika kita memilih untuk move on, itu artinya kita masih tetap bergantung lagi pada hati manusia, yang boleh jadi akan membuat kita kecewa lagi. Namun ketika kita move up, kita mengisi hati dengan nama-Nya. Jika akhirnya bertemu dengan pengganti, hati kita tetap berharap pada-Nya.
Move up dalam urusan percintaan dibuktikan dengan tidak lagi pacaran dan menyegerakan menikah untuk mencari rida Allah Swt, saat menemukan seseorang yang tepat. Nah, Reino sudah melakukannya walaupun dicap aneh oleh mereka yang belum paham; menikah kok secepat itu?
Bagaimana dengan Luna? Saat kabar pernikahan Syahrini-Reino santer diberitakan, bahkan masih ada foto-foto Reino di akun instagramnya. Tapi dia pun sepertinya berusaha move on. Saat diwawancarai Raditya Dika, Luna berkata bahwa dia ikhlas menikmati luka hatinya. Dia juga memilih untuk menjadi high quality jomlo dan akan lebih fokus pada pekerjaannya.
Alhamdulillah, ternyata Luna pun akhirnya move up. Di hari-H pernikahan Syahrini-Reino, dia memutuskan untuk menunaikan ibadah umrah. Sebuah pilihan yang tepat. Karena banyak orang yang sedang dilanda kesedihan, pelariannya malah ke hal-hal negatif.
Saatnya untuk mengisi sudut-sudut hati dengan nama-Nya. Menjadikan Allah Swt sebagai cinta pertama. Sambil terus meyakini bahwa takdir Allah Swt adalah yang terbaik. Akan ada jodoh untuk Luna, Insya Allah.
Setelah move up, tidak perlu mendengarkan lagu Cintaku Kandas ya, Mbak Lun. Nanti takutnya malah terbayang-bayang lagi dan merasa tersakiti. Itu juga bukan lagu sindiran, kok. Netijen mah aya-aya wae.
Lha wong lagu itu sudah diciptakan oleh Ade Govinda sejak dua tahun yang lalu. Lagunya sebenarny bertema friend zone, tapi berujung kasih tak sampai. Proses rekamannya sudah dimulai sejak Januari 2018, lalu launching pada bulan Oktober 2018.
Kok bisa pas dengan situasi terkini? Hmm... Lagu Kemarin-nya Seventeen Band juga pas dengan tragedi Tsunami Selat Sunda, kok. Qadarullah jika bisa pas seperti itu.
Para netijen yang budiman pun harus move up, dong. Yuuk!
Energi dari Sebuah Akad
Peristiwa pernikahan Syahrini-Reino memang tak biasa terjadi di kalangan artis. Dari sejak lamaran hingga hari-H pernikahan, keduanya memilih bungkam. Itu sesuai dengan pernyataan Syahrini yang berjanji akan mengenalkan suaminya kepada publik setelah mereka resmi menikah.
Banyak pihak mengganggap acara pernikahannya tertutup dan dirahasiakan. Ah, curiga melulu, sih. Tepatnya, itu tertutup untuk media. Sah-sah saja jika mereka menginginkan suasana akad nikah yang sakral. Lagipula, tetap ada gala dinner pada malam harinya yang mengundang banyak orang.
Aw aw aw, kalah deh drakor |
Syahrini-Reino akhirnya go public beberapa hari yang lalu. Mereka mengunggah video di instagram saat acara pertunangan. Masya Allah, saya yang sudah emak-emak saja merinding. Ikut terharu dan rasanya adeem gitu melihat pasangan yang sudah halal berdampingan. Saat saya menulis ini, video tersebut sudah mendapatkan 15 juta viewers. Wow.
Yang paling saya tunggu tentunya momen akad nikahnya. Sebuah momen yang biasanya membuat saya mencucurkan air mata. Bagaimana tidak? Ada tanda-tanda kebesaran Allah Swt pada peristiwa itu.
Sebagai orang yang dulu berusaha keras untuk tidak berpacaran, akad nikah menjadi bukti nyata bagi saya bahwa Allah SWT pasti tidak membiarkan saya sendirian. Saya dipertemukan dengan jodoh dengan cara-Nya. Di saat yang tepat dan dalam waktu singkat. Hilang sudah kesedihan karena pernah disindir: gimana mau dapat jodoh kalau tidak pacaran?
Mungkin itu pula yang dirasakan Syahrini saat akad nikah mereka berlangsung. Setelah melalui jalan berliku (jodohnya dijagain orang dulu) akhirnya dia dipertemukan dengan pangeran impiannya. Prosesnya tidak lama dan mungkin tidak disangka-sangka. Jika Allah Swt sudah berkehendak, tidak ada yang tidak mungkin.
Baarakallahu laka wa baaraka alaika wa jama'a bainakuma fii khairin.
Happy Wedding, Dear Princess. Finally, you found your Prince Charming. 💑
Separuh agama kalian sudah sempurna. Selamat berjuang bersama untuk yang separuhnya lagi dengan menjadi suami istri yang saling melengkapi untuk meraih takwa.
#EnergyOfAkad
#SyahreinoSatuAtap
#BukanInfotainment
#NiruHestekMbakDian 😁
21 comments
Perjuangan hingga akad adalah energi sendiri yang berasal dari gerakan ridho Allah . . .kehendakpun menyertai di sini #ingetceritasendiri
ReplyDeleteAlhamdulillah, semoga sakinah mawadah warahmah untuk Princess dan Reino. Turut senang melihatnya.. Btw, aku baca ini kata demi kata karena aku gak ngikutin beritanya, senang mengulas dari sisi positifnya.
ReplyDeleteLuar biasa mbak khatam banget sama kisahnya syahrini hehe. Betul mbak namanya jodoh mah ga ada yang tau hanya Allah dan unik2 biasanya jalan ketemunya tuh. Semoga yah pernikahan syahrini, mbak dan kita semua sakinah mawaddah warahmah
ReplyDeleteSaya berdoa saja untuk mereka semoga pernikahan Syahreino Sakinah Mawaddah Warahmah dan semoga Luna didekatkan dengan jodohnya dan segera juga menikah. Aamiin.
ReplyDelete#tetaptimnasitim kwkwkwk
Baru-baru ini, temenku tanya, aku tim Luna atau tim Syahrini. Aku diem aja sih. Benernya mau bilang, kalau aku jadi Mamanya anak laki, aku pilih Syahrini. Hehe...
ReplyDeleteSemoga aja Luna ketemu jodohnya deh...
Keren tulisannya, saya malah jadi tahu siapa mereka dari tulisan ini. Semoga pernikahan mereka SAMAWA dan kekal hingga jannah. Aamiin
ReplyDeleteWahh tulisannya keren dan lengkap. Saya gk ngikuti rinci pernikahan Syahrini dan Reino. Juga Luna dan lingkaran mereka. Jadi lebih paham hehe..Semoga yg meniksh bahagia da yg merasa blm move on sgra move on.
ReplyDeleteMksh ya mba infonya...
Iya Mb Tatiek, gemes juga dengan para Netijen ini.
ReplyDeleteKenapa ya, suka berkata-kata kurang bijak, lebih tepatnya berkata buruk.
#ikutperihatin
Btw tulisannya sangat bagus mbak, saya syuukaa. ��
Dan Blogger Mb JD itu siapa, ya? Hehe kepo.
Iya mba saya juga gregetan bangett sama netizen yg menghujat incess habis2an..saya bukan fans juga bukan hatter tp ya ikut bahagia aja... Namanya jodoh ya sudah ada yg ngatur
ReplyDeleteYa namanya itu takdir Tuhan jadi ya mereka menikah itu takdir. Saya sih netral nggak bela siapa-siapa. Netizen pada komen aneh-aneh hihi
ReplyDeleteEmang niat banget nih mba cari info syahrini. Kalau aku cuma kepo pas akadnya doang. Masalh netizen yang lagi rame masa bodo, karena begitulah netizen. Apalagi Syahrini public figur, gak heran kalau banyak yang iri.
ReplyDeleteWah mba Tatiek lengkap ulasannya. Kata Incess, doi ta'aruf?
ReplyDeleteMantul ba ulasannya, jujur sy br tahu stlh bc ini .Tahunya syahrini dan reino udh nikah.
ReplyDeletemantap mbak serasa baca tabloid bintang baca tulisan mbak tatik ini...analisa mendalam tentang kisah syahreino dan luna maya. Aku tahu gegara heboh di instagram doank loh mbak
ReplyDeletePenelusuran yang berfaedah sekali mba, sekaligus memberikan saya informasi seputar syahreino ini. Hahahah. Padahal aku sendiri juga sebenarnya kemal sama mereka. Mantul mba niatnya hehe, sampe-sampe menemukan hikmah dan menuangkannya dalam bentuk tulisan
ReplyDeletewah detail sekali mbak, keliatan ngikutin trend mereka bertiga nih. Hihihi..saya nggak bisa komentar lebih lanjut, cukup doakan semoga mereka mendapatkan yang terbaik dan langgeng selaluuuu...
ReplyDeleteSaya juga kepo berita ini mba padahal biasanya gak tertarik sama berita selebritis. Memang netizen sekarang itu ngeri ngeri, padahal ya kalo mereka dihadapkan dengan hal yang sama dengan Syahrini pastinya tetep melakukan hal yang sama. Jodoh itu sudah rahasia Allah, mana kita tau kita bakalan suka sama siapa kan. Selain itu latar belakang Syahrini juga bagus kok keluarganya agamis, walau banyak yang bilang Syahrini centil dan suka pamer, tapi itulah branding dia dengan kek gitu dia dapat uang. Selebgram juga semuanya gitu. Saya juga turut mendoakan Syahrini dan Reino semoga sakinah mawadah warahmah
ReplyDeleteBaca judulnya saya langsung klik dengan cerita mereka nih Mbak. Sempat ngintip juga beritanya..namun tulisan ini lebih lengkap. Turut bahagia atas pernikahannya..apalagi mendengar komitmen mereka untuk membahagiakan anak2 yatim. Semoga Allah limpahkan mereka keluarga yg samawa dan keturunan yang solih/ah. Aamiin
ReplyDeleteXixixi baca judulny ketawa sendiri
ReplyDeleteSemoga merrka berdua bahagia dunia akhirat
Mb luna juga segera dapet laki2 sholeh aamiin
Saya juga mendadak kepoin syahrini lho gara2 energy of akad ini. Tapi ya kalau lihat orangnya, dia layak diperjuangkan.
ReplyDeletenamanya dunia entertainment, kalo gak ada bumbu gosip dan saling menjatuhkan, sepertinya memang gak sedepp ya mbaa, hehee. dan sosok syahrini ini juga sebenernya cukup fenomenal, banyak orang mempertanyakan apa karyanya yang sesungguhnya, banyak juga yang mengacungi jempol tentang kepedulian sosialnya, wallahu alam, kita sebagai penonton cukup nikmati aja, jangan sampe ikut terpecah belah gara-gara mempertahankan pendapat
ReplyDelete